Mengenal TORFL, Tes Kemampuan Bahasa Rusia

– Seperti Bahasa Inggris yang memiliki tes TOEFL dan IELTS, dalam mengukur kemampuan berbahasa Rusia juga membutuhkan tes tertentu. Namanya adalah TORFL (Test of Russian as a Foreign Language), dalam Bahasa Rusianya disebut Тест по русскому языку как иностранному (Test po russkomu yazyku kak inostrannomu) atau ТРКИ. Sertifikat hasil TORFL ini nantinya bisa digunakan untuk mendaftar sekolah di Rusia atau untuk keperluan pekerjaan dan imigrasi.

Tes TORFL memiliki enam tingkatan level (A1, A2, A3, B1, B2, C1, C2) dan di setiap leverl tersebut menguji kemampuan Bahasa Rusia peserta dari segi grammar dan vocabulary, reading, writing, listening comprehension, dan speaking. Kalian bisa melihat penjelasan lebih lanjutnya di bawah ini:

  1. Elementary Level (TEL / A1)

Hasil dari tes level A1 ini menunjukan kemampuan dasar untuk berbahasa Rusia dalam kehidupan sehari-hari. Sertifikatnya bisa menunjukkan kemampuan untuk mempelajari Bahasa Rusia lebih lanjut dan mengikuti tes level TBL.

Materi tes level A1 meliputi:

  • Grammar dan vocabulary: berisi 110 pertanyaan seputar grammar dasar dan diperlukan penguasaan sekitar 780 suku kata (vocabulary)
  • Reading: berisi 30 pertanyaan pilihan ganda dan peserta diharuskan dapat membaca, memahami, dan menemukan gagasan utama dari teks yang disediakan
  • Listening: berisi 20 pertanyaan pilihan ganda dan peserta diharuskan dapat memahami dan menjelaskan dialog singkat tentang kehidupan sehari-hari
  • Writing: peserta diharuskan menulis menulis artikel atau surat singkat dan juga menjawab beberapa pertanyaan
  • Speaking: peserta harus dapat memperkenalkan dirinya dalam Bahasa Rusia. Penilai juga akan mengajukan beberapa pertanyaan yang harus dijawab dalam Bahasa Rusia
  • Basic Level (TBL / A2)

Hasil dari tes level A2 ini menunjukkan bahwa peserta sudah memenuhi standard kompetensi minimum untuk mendapatkan kewarganegaraan Rusia. Tapi sertifikat level ini belum cukup jika kalian ingin menempuh pendidikan tinggi di Rusia, kecuali untuk program persiapan bagi warga negara luar Rusia.

Materi tes level A2 meliputi:

  • Grammar dan vocabulary: berisi 110 pertanyaan tentang seputar grammar dasar, termasuk konjugasi. Diperlukan sekitar 1300 suku kata
  • Reading: berisi 30 pertanyaan pilihan ganda dan peserta diharuskan dapat membaca dan menemukan detail dari teks pendek
  • Listening: berisi 30 pertanyaan pilihan ganda dan peserta diharuskan dapat memahami dan mengal informasi-informasi penting dalam dialog tentang kehidupan sehari-hari
  • Writing: Peserta diharuskan membuat artikel singkat, kartu ucapan, surat, dan menjawab beberapa pertanyaan
  • Speaking: peserta harus dapat menceritakan tentang diri mereka dan menjawab pertanyaan dari penilai
  • The First Certification Level (TORFL-I / B1)

Hasil dari tes level B1 ini menunjukkan bahwa peserta memiliki kemampuan Bahasa Rusia tingkat menengah. Peemegang sertifikat level B1 ini juga sudah dapat mendaftar di universitas di Rusia

Materi tes level B1 meliputi:

  • Grammar dan vocabulary: berisi 165 pertanyaan yang menguji keahlian grammar peserta. Diperlukan sekitar 1300 suku kata
  • Reading: berisi 20 pertanyaan pilihan ganda dan peserta diharuskan dapat memahami dan menemukan informasi penting dari teks yang disediakan
  • Listening: peserta akan mendengarkan dialog dan monolog tentang beberapa topik dan menjawab 30 soal pilihan ganda
  • Writing: Peserta diharuskan membaca dan merangkum teks artikel dalam 110 kata
  • Speaking: peserta diharuskan dapat bercakap-cakap dengan penilai dan wajib berbicara hanya dalam Bahasa Rusia
  • The Second Level Certificate (TORFL-II / B2)

Hasil dari tes level B2 ini menunjukkan bahwa peserta memiliki kemampuan berbahasa Rusia tingkat tinggi. Pemegang sertifikat level ini dapat mengal gelar sarjana, master, dan PhD dari universitas di Rusia.

Materi tes level B2 meliputi:

  • Grammar dan vocabulary: berisi 100 pertanyaan yang dapat menunjukkan kefasihan peserta dalam berbahasa Rusia. Diperlukan sekitar 2300 suku kata
  • Reading: berisi 25 pertanyaan, dan peserta diharuskan untuk membaca, memahami, dan menafsirkan teks yang diberikan
  • Listening: berisi 25 pertanyaan yang dibagi menjadi 4 bagian, dialog singkat, pidato publik, diskusi, dan TV atau radio.
  • Writing: dibagi menjadi 3 bagian, menuliskan kembali teks yang didengar, mempelajari dan mengevaluasi informasi, dan menulis artikel singkat tentang opini
  • Speaking: peserta diharuskan dapat mendengarkan dan menjawab pertanyaan, bermain peran dengan penilai, dan berdiskusi dengan penilai
  • The Third Level Certificate (TORFL-III / C1)

Hasil dari tes level C1 ini menunjukkan bahwa peserta memiliki kemampuan tingkat tinggi dan diperbolehkan untuk menjalankan aktivitas profesional di Rusia dalam bidang Bahasa, penerjemahan, pengeditan, jurnalis, hubungan internasional, dan manajemen.

Materi tes level C1 meliputi:

  • Grammar dan vocabulary: berisi 165 pertanyaan yang dapat menunjukkan keahlian grammar peserta. Diperlukan sekitar 5000 suku kata
  • Reading: berisi 25 pertanyaan, dan peserta diharuskan untuk membaca, memahami, dan menafsirkan teks yang diberikan seputar bisnis dan sosial budaya
  • Listening: berisi 25 pertanyaan yang dibagi menjadi 4 bagian, dialog singkat, pidato publik, diskusi, dan TV atau radio.
  • Writing: dibagi menjadi 3 bagian, menuliskan kembali teks yang didengar, mempelajari dan mengevaluasi informasi, dan menulis artikel singkat tentang opini
  • Speaking: peserta diharuskan dapat bercakap-cakap dengan penilai dan memimpin diskusi seputar tema tertentu
  • The Fourth Level Certificate (TORFL-IV / C2)

baca juga

Hasil dari tes level C1 ini menunjukkan bahwa peserta dinilai fasih berbahasa Rusia dan memiliki kemampuan setingkat warga lokal.

Materi tes level C2 meliputi:

  • Grammar dan vocabulary: peserta diperbolehkan menggunakan semua kosakata dan fungsi grammar. Diperlukan sekitar 9000 suku kata sulit
  • Reading: berisi 25 pertanyaan, dan peserta diharuskan untuk membaca, memahami, dan menafsirkan teks yang diberikan dalam 4000 kata
  • Listening: berisi 25 pertanyaan yang dibagi menjadi 4 bagian, dialog singkat, pidato publik, diskusi, dan TV atau radio.
  • Writing: dibagi menjadi 3 bagian, menuliskan kembali teks yang didengar, mempelajari dan mengevaluasi informasi, dan menulis artikel singkat tentang opini
  • Speaking: peserta diharuskan dapat mendengarkan dan menjawab pertanyaan, bermain peran dengan penilai, dan berdiskusi dengan penilai

BisnisUmkmOnline.com

Media Informasi dan Promosi Bisnis UKM Indonesia

Leave a Reply